KERINCI – Pemilik akun TikTok bernama "Indra" akhirnya menyampaikan permohonan maaf secara terbuka kepada media Portalbuananew TV, setelah komentarnya dalam salah satu unggahan video PBN TV yang dibagikan oleh akun TikTok firman conet menuai reaksi dari insan pers.
Dalam sebuah video yang diunggah di akun TikTok miliknya, pemilik akun yang diketahui bernama Mieldi Lasmiya Indra mengungkapkan penyesalannya dan menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh awak media, khususnya tim redaksi Portalbuananew TV.
"Saya, Mieldi Lasmiya Indra, pemilik akun TikTok 'Indra', menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh awak media di Kabupaten Kerinci dan Kota Sungai Penuh, terutama kepada rekan-rekan Portalbuananew TV atas komentar saya yang mungkin telah menyinggung perasaan," ujarnya.
Ia menambahkan bahwa kejadian ini menjadi pelajaran penting baginya untuk lebih berhati-hati dan bijak dalam menggunakan media sosial.
"Dengan segala kerendahan hati, saya mohon maaf yang sebesar-besarnya. Semoga ini menjadi pembelajaran bagi saya ke depannya," lanjutnya.
Menanggapi permintaan maaf tersebut, Pimpinan Redaksi Portalbuananew TV, Sudirman, menyatakan bahwa pihaknya menerima klarifikasi dan permohonan maaf dengan lapang dada.
"Sebagai pimpinan media, kami telah memaafkan. Allah saja Maha Pemaaf, apalagi kita sebagai hamba-Nya yang penuh kekurangan. Manusia adalah tempatnya salah dan khilaf. Dengan adanya permintaan maaf ini, kami anggap permasalahan telah selesai," kata Sudirman.
Ia juga mengimbau kepada seluruh tim redaksi dan masyarakat pengguna media sosial untuk tidak lagi memperpanjang polemik maupun mengunggah komentar bernada provokatif.
"Kepada rekan-rekan redaksi, mari kita sudahi permasalahan ini. Jangan ada lagi komentar pembuktian, apalagi di bulan Idulfitri yang penuh berkah ini. Fa'fu wasfahu," tutupnya.